17 October 2012

Movie Review: The Details (2011)


Komitmen memiliki peran yang sama pentingnya dengan cinta dalam menjalin sebuah hubungan asmara. Sebesar apapun cinta yang anda miliki, serta anda rasakan dari pasangan anda, jika tidak disertai komitmen penuh, percayalah hubungan tersebut tidak akan berakhir dengan indah. Jeff Lang (Tobey Maguire), dokter, memiliki istri yang sangat menawan bernama Nealy Lang (Elizabeth Banks), seorang anak yang lucu, diterpa sebuah badai psikologis yang mengguncang komitmennya.

Berawal dari rencana Jeff dan Nealy untuk memiliki anak kedua, mereka memutuskan memperluas halaman belakang rumah untuk menciptakan ruang baru yang lebih luas. Meskipun tidak diberikan ijin oleh pemerintah, mereka tetap melanjutkan proyek tersebut, dengan strategi meminta ijin kepada tetangga sekitar. Sebuah semangat yang tampak bertolak belakang dengan api cinta asmara mereka yang telah meredup.

Jeff mulai senang berfantasi dengan mengunjungi website yang menawarkan webcam porn, seiring dengan serangan rakun yang terus merusak taman belakang rumahnya. Dan akhirnya Jeff meledak ketika ia mengkhianati sahabatnya, Peter (Ray Liotta). Cobaan bertambah ketika hadir seorang wanita bernama Lila (Laura Linney), tetangga sebelah rumah yang tampak sangat terobsesi dengan Jeff. Memanfaatkan proyek konstruksi yang sedang berjalan, Lila berhasil mengikat dan menambah beban baru kepada Jeff.


Dibuka dengan baik, diawal anda akan mendapati Jeff yang sudah bertarung dengan rakun. Kemudian secara berkala Jacob Aaron Estes menyuntikkan konflik-konflik baru kedalam cerita. Ya, semua berpusat di Jeff, dan akan menjadikan karakter yang satu ini mencuri perhatian anda (berkat Tobey Maguire yang bermain baik). Inti dari cerita film ini adalah bagaimana seorang pria mencoba menyelesaikan semua masalah yang menyerangnya, secara bersamaan, dan mempertahankan komitmen yang ia miliki. 

Dengan mengusung genre comedy, anda akan mendapatkan sebuah tontonan yang cukup mampu membuat anda tersenyum, lewat kisah kelam yang dialami oleh karakter dalam cerita. Ya, karena apa yang ditawarkan film ini merupakan sebuah fakta yang mungkin banyak terjadi dikehidupan nyata jaman sekarang. Seorang pria yang mulai bosan dengan istrinya, berfantasi didunia maya, dan mulai tergoda untuk mencoba “sesuatu” yang baru.

Tidak sangat special memang, namun film ini mampu menghibur dengan durasi 91 menit yang ia tawarkan. Melalui dark comedy-nya, Jacob Aaron Estes mengajak anda melihat apa dampak yang akan anda dapatkan dari sebuah tindakan tidak bertanggung jawab yang telah anda lakukan. Ya, bukan hanya anda yang rugi, namun orang terdekat anda juga akan merasakannya. Dibalut dengan kisah persahabatan, film ini menempatkan kejujuran sebagai fokus utama dari cerita yang ia miliki.

Tobey Maguire bermain baik di film ini. Sejak awal dia sudah berhasil menjadikan Jeff tampak hidup dengan rasa kesal terhadap rakun yang menyerang rumah mereka. Dan seiring konflik yang terus ia dapatkan, Maguire berhasil menyampaikan betapa berat beban yang dimiliki oleh Jeff kepada saya. Minusnya adalah Maguire tidak berhasil membuat saya mencintai karakter Jeff sama sekali, meskipun ia sempat menolong Lincoln (Dennis Haysbert). Kemudian mungkin adalah Laura Linney. Yay, Linney sangat lucu, terutama bagaimana ia menggoda Jeff melalui sikap lemah yang ia tampilkan. Linney berhasil mencuri semua scene yang ia miliki lewat penampilan apik yang ia berikan. Elizabeth Banks tidak begitu special, karena porsi yang sedikit. Dan, Ray Liotta, menjalankan tugasnya sehingga pesan utama dari film ini dapat tersampaikan dengan baik. Ray Liotta menjadikan salah satu adegan yang ia miliki akan sangat sulit untuk saya lupakan.


Overall, The Details merupakan dark comedy yang cukup menyenangkan. Jacob Aaron Estes berhasil menampilkan cerita yang mampu memotivasi anda untuk lebih baik lagi dalam menjalankan kehidupan, lewat sebuah fakta yang tidak dapat dibantah akan dimiliki oleh para pria jika mereka tidak mampu menerapkan pesan tersebut dalam kehidupan mereka. Sebuah dark comedy sukses jika ia mampu membuat anda tersenyum lewat kisah kelam yang ia tawarkan, dan The Details cukup mampu memberikan hal tersebut.

Score: 6,5/10

0 komentar :

Post a Comment